Review: Target Baca Bulan November 2020! | Terjerat Bacaan Apa Bulan Ini? | BookBlogger Indonesia

Review: Target Baca Bulan November 2020! | Terjerat Bacaan Apa Bulan Ini? | BookBlogger Indonesia




Estimasi baca: satu menit



Hello November! Hehe. Pada postingan ini kami telah siapkan target baca pada bulan ini yang semoga bisa se-seru dan se-menyenangkan bacaan yang kami baca pada bulan lalu. Dan semoga koneksi internet masih mau berbaik hati :') hehehe.

Mood baca kami sedang dalam kondisi yang sangat baik sekali. Selain kami bisa menyelesaikan bacaan dalam jumlah yang cukup banyak, 20 BUKU. Kami juga mulai menggalakkan kembali untuk menonton lebih banyak booktuber yang melakukan review buku. Tentunya agar kualitas review buku kami menjadi lebih baik :) hehe.


Bulan ini kami tidak menentukan target baca seperti pada bulan-bulan sebelumnya. Kami juga tidak menetapkan bacaan dari buku koleksi kami, seperti dua bulan sebelumnya. Hal ini karena kami menghadapi masalah yang beragam setiap bulannya. Dan kami juga belum menyelesaikan dua buku yang kami target sejak bulan September :( huft. Jadi seperti inilah kira-kira target baca kami bulan November 2020!



Target Baca Bulan November 2020!


MEMBACA LEBIH BANYAK BUKU!

Nah seperti itulah kira-kira target baca kami :) kami sengaja tidak memberikan angka pasti kami harus menyelesaikan berapa buku untuk bulan ini, atau tema-tema bacaan tertentu maupun jenis bacaan tertentu. Hal ini karena setiap kami menentukan sesuatu secara pasti, yang terjadi adalah kami tidak bisa menikmati proses membaca itu sendiri. Kami merasa dikejar-kejar oleh target yang kami pasang, tapi apa daya koneksi internet tak mengijinkan, jadi sulit untuk membaca koleksi yang semula sudah ditarget. Jadi daripada membiarkan mood baca drop, lebih baik membebaskan saja. Biarkan bulan ini yang menuntun kami memilih bacaan. Seperti yang kami lakukan pada bulan lalu.


Bertualang tanpa tahu bagaimana cerita akan membawa kita mengarungi samudera permasalahan yang terhampar. Namun kami siap menyambut setiap tantangan dan petualangan yang tersaji pada bulan ini. Kami mencoba untuk tidak terlalu muluk-muluk dalam berharap. Kami ingin lebih menikmati proses membaca itu sendiri. 

Oke, sekian target baca kami bulan ini. Semoga kami bisa melakukan yang terbaik yang bisa kami lakukan. Sampai jumpa di postingan kami yang lainnya. Semoga bulan ini banyak memberi keberkahan untuk semua. Sampai jumpa di postingan berikutnya yang rilis setiap Senin dan Sabtu pada pukul 09.00 wib.





Stay health, stay beauty, stay creative and stay literate


Semoga harimu selalu menyenangkan! 

Keep creative! Keep literate!



See you!
Salam kreatif

Penulis: Admin Journal Creative World 
Editor: Admin Journal Creative World











© Journal Creative World 2020

Komentar

KAMI BERHAK UNTUK:

Menghapus komentar yang tidak mendidik, merendahkan atau menistakan suatu golongan, serta pertimbangan kenyamanan publik lainnya. Kami harap setiap komentar yang muncul di blog ini ramah untuk dibaca pengguna di segala rentang usia. Mohon cerdas dalam berkomentar.

Lima Postingan Terpopuler Minggu Ini!