Review: Melati Dalam Kegelapan - Sidik Nugroho | Review Novel Indonesia

Review: Melati Dalam Kegelapan - Sidik Nugroho | Review Novel Indonesia



Estimasi baca: empat menit

Postingan kali ini kami telah siapkan ulasan menarik untuk novel Melati Dalam Kegelapan. Salah satu novel terbaik sepanjang bulan Oktober ini! Langsung saja kita bahas ╮(^▽^)╭


Melati Dalam Kegelapan - Sidik Nugroho


Deskripsi buku

Blurb

Review


Novel ini salah satu novel yang secara blak-blakan menceritakan perihal lelembut. Huhu serem banget, mana kami kalau baca saat malam lagi, kan jadi merinding betulan. Alur cerita sudah membuat penasaran di awal cerita. Tokohnya yang awalnya agak misterius, lama-lama menjadi lebih diketahui latar belakang kehidupannya. Latar cerita sangat detail, terutama latar tempat dan latar belakang tokoh, bukan hanya tokoh utama namun juga tokoh pendukungnya. Cara bercerita penulis enak banget dibaca, bertempo cepat dan membuat penasaran jadi sulit menyudahi membacanya walaupun takut-takut gimana gitu kalau menceritakan perihal lelembut.

Sepanjang cerita kita akan diajak si tokoh utama untuk mengurai masalah yang terjadi pada dirinya. Di mulai dari dikuntit hantu, mendapat masalah dengan pegawainya yang menuduhnya melakukan sesuatu. Serta kehidupan asmaranya yang rumit. Dan yang nggak kalah rumit adalah pemikirannya yang super njelimet. Hehehe.


Penulis sangat pandai membuat cerita menjadi saling bersengkarut dengan masalah-masalah yang tercipta. Kami juga ikut mencoba memecahkan masalah yang dihadapi tokoh utama. Namun masih sangat grambyang. Penulis pandai menyembunyikan bagian-bagian misterinya. Membuat cerita cukup sulit ditebak.

Cerita bergerak cepat dan terus menanjak bahkan semakin menegangkan. Bagaimana asumsi-asumsi yang kami bangun maupun yang dibangun oleh tokoh utama, ternyata salah. Penulis membuat plot twist yang di luar tebakan awal kami. Tapi... tapi masih ada satu hal terkait cerita yang sebenarnya kami masih belum mendapat jawabannya. Masih belum terang begitu. Kami masih dikepung kabut ketidaktahuan. Terkait kematian si hantu perempuan yang menghantui si tokoh utama. Kami kira awalnya si tokoh utama mengalami amnesia sebagian, lalu melupakan si tokoh hantu (tipikal). Tapi ternyata tidak. Dan walaupun sudah diungkapkan oleh si tokoh utama laki-lakinya, tapi menurut kami kurang greget gitu loh alasannya. Hmmm. Kami mencoba mengingat lajunya cerita, tapi tetap merasa kurang greget gitu lho. Hmm.


Menurut kami hal inilah yang membuat kami akhirnya memberi 4★, walaupun secara unsur-unsur yang membangun cerita oke dan bagus. Belum lagi kami suka dengan cara bertutur penulis yang cepat dan ceritanya padat tidak neko-neko. Tapi yah menurut kami novel ini memiliki satu kekurangan terkait hal terpenting, tentang si hantu yang menurut kami kurang kuat alasannya. Kami jadi merasa bukan si Melati yang dalam kegelapan, tapi kami yang dalam kegelapan karena masih merasa belum terpuaskan pertanyaan yang kami lontarkan berdasarkan cerita.

Sekian dulu ulasan dari kami, kurang dan lebihnya mohon maaf. Bulan ini kami cukup banyak membaca cerita terkait romance yang melibatkan dua dunia, dunia manusia dan dunia arwah. Hehehe. Semoga tulisan kami memberi gambaran pada kalian para pembaca terkait novel ini!

Sampai jumpa di postingan kami yang lainnya dan kami selalu merilis postingan setiap hari Sabtu dan Senin pada pukul 09.00 wib.




Stay health, stay beauty, stay creative and stay literate


Semoga harimu selalu menyenangkan! 

Keep creative! Keep literate!



See you!
Salam kreatif

Penulis: Admin Journal Creative World 
Editor: Admin Journal Creative World











© Journal Creative World 2020

Komentar

KAMI BERHAK UNTUK:

Menghapus komentar yang tidak mendidik, merendahkan atau menistakan suatu golongan, serta pertimbangan kenyamanan publik lainnya. Kami harap setiap komentar yang muncul di blog ini ramah untuk dibaca pengguna di segala rentang usia. Mohon cerdas dalam berkomentar.